Berita Terbaru

Anggota Polsek Cibeureum Berikan Pengamanan dan Awasi Pembagian BPNT

Baca Juga



INDOEKSPRES.ONLINE. (KOTA TSM) -  Personil Polsek Cibeureum yang merupakan jajaran Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan pengamanan dan mengawasi pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Kelurahan Singkup Kecamatan Purbaratu Kota Tasikmalaya, Jumat (23/08/19).

Pengamanan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dilaksanakan Personil Polsek Cibeureum di Kelurahan Singkup oleh Aipda Nunung Irawan.

Jumlah Penerima BPNT untuk Kelurahan Singkup yang terdaftar di BPNT murni sebanyak 930 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Jenis BPNT (Bahan Pangan Non Tunai) yang diterima merupakan bantuan berupa beras 9 Kg dan 8 butir telur.

Kapolsek Cibeureum Iptu Nandang R. SH. ditempat terpisah mengatakan bahwa pelaksanaan pengamanan pada saat penyaluran bantuan bagi masyarakat merupakan wujud pelayanan agar pelaksanaan dapat berjalan lancar aman dan kondusif.

“Kami monitoring langsung penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di agen serta melakukan koordinasi dengan pemerintah Kelurahan. Kegiatan tersebut dilaksanakan agar penyaluran BNPT dapat terlaksana dengan baik dan tepat sasaran,”ucap Kapolsek Cibeureum.

Jurnalis : Andi

Tidak ada komentar