Berita Terbaru

Bus Terjun Kesawah Tiga orang Alami Luka

Baca Juga



INDOEKSPRES.ONLINE. KAB CIANJUR - Bus Karunia Bakti yang membawa 40 penumpang, Rabu, (28/08/19) di Jalan Raya Cugenang (tikungan tapal Kuda)  tepatnya di kampung Pos,  Rt 02/01, Desa Cijedil, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur sekitar Pukul 12:30 Wib, mengalami kecelakaan tunggal, Bus yang di kemudikan Agus diduga hilang keseimbangan ketika berbelok hingga terperosok ke pesawahan.

Akibat dari musibah itu satu kendektur dan dua orang penumpang mengalami luka ringan dan dilarikan ke RSUD Cianjur untuk mendapatkan pengobatan.

Kepolisian Cianjur, melalui Paur Subbag Humas polres Cianjur, Ipda Budi Setiayuda, mengatakan."Menurut informasi dilapangan,
Bus Karunia Bakti Nomor Polisiol  Z-7912-D, dikemudikan oleh sodara Ag yang membawa penumpang sebanyak 40 orang melaju dari arah Cianjur menuju Bogor, ketika menempuh jalan menikung ke kiri dan sedikit menanjak mengambil jalan terlalu pinggir dan terperosok ke sawah.

Akibat kejadian tersebut satu orang kondektur dan dua orang penumpang luka-luka serta kendaraan Bus karunia bakti rusak, dan kerugian materi  ditaksir Rp.  10.000.000,- (sepuluh juta rupiah)." Paparnya.

Sambung Ipda Budi Setiayuda. " Untuk tindakan petugas,
Saat menerima laporan saat itu juga langsung mendatangi dan melakukan olah TKP, kemudian mencatat identitas Saksi, mengecek korban ke RSUD Cianjur,Dokumentasi,menghubungi derek, mengamankan BB
Dan Lapor KA." Ungkapnya.

Untuk barang bukti - 1 (satu) Unit kendaraan Bus Karunia Bakti No.Pol : Z-7912-D
Dan petugas yang ke TKP, yaitu IPTU YUDISTIRA (Kanit Turjawali), IPDA IWAN HENDI.S SH MH (Kanit Laka) dan tentunya lakalantas yang lagi piket. " Imbuhnya.

Jurnalis : Andri

Tidak ada komentar