Berita Terbaru

Tol Padaleunyi Macet 5 KM Akibat Terbakarnya Pipa Minyak

Baca Juga

Birokrasi Online, Pipa minyak milik Pertamina yang terletak di Kampung Mancong, Kelurahan Melong, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Jawa Barat, terbakar, pada Selasa (22/10).
Kasatlantas Polres Cimahi AKP Suharto mengatakan pipa minyak yang terbakar itu lokasinya persis di tepi jalan Tol Padaleunyi, tepatnya di KM 123.
Akibat kebakaran itu, ruas jalan tol dari arah Jakarta menuju Bandung macet sepanjang 5 kilometer. Salah satu pengguna jalan yang juga pembaca kumparan, Ridho Kuncoro mengatakan arus lalu lintas kendaraan yang lewat dialihkan.
"Macet panjang, ada 5 kilometer kemacetan," ujar Ridho. "Kalau dari araj Jakarta sebelum keluar pintu Tol Pasir Koja".
PT Jasa Marga (persero) selaku operator Jalan Tol Purbaleunyi merekayasa lalu lintas di tol tersebut akibat adanya kebakaran pipa milik Pertamina di KM 123 Tol Padaleunyi.
"Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, Jasa Marga Cabang Purbaleunyi berkoordinasi dengan Kepolisian turut melakukan rekayasa lalu lintas hingga saat ini," kata Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Dwimawan Heru dalam keterangannya, Selasa (22/10).

Tidak ada komentar